Subscribe

Saturday, October 23, 2010

Merawat Baterai Handphone

Sebelum cara merawatnya kita musti tau Jenis-jenis Baterai HP tu apa aja...nih ane kasih tau :

NiCD
Baterai jenis ini merupakan generasi pertama. Berkapasitas besar, baterai ini cocok untuk ponsel lama yang bertenaga besar. Sesuai dengan ukuran dan kapasitasnya, proses pengisian ulangnya pun cukup merepotkan.Misalnya, pengisian ulang harus di lakukan pada saat dayanya benar – benar habis. Karena baterai NiCD memiliki memory effect, semakin lama kapasitasnya akan menurun jika pengisian belum kosong benar.

NiMh ( Nickel Metal Hydride )
Generasi selanjutnya adalah NiMH. Baterai isi ulang ini masih memiliki memory effect namun hanya bersifat sementara. Jadi lebih fleksibel ketimbang jenis NiCD. Untuk pengisian ulang tak perlu menunggu benar – benar habis, namun dengan konsekuensi akan tersa cepat habis. Namun hal ini hanya berlangsung sementara, saat habis isi kembali dan kemampuannya akan normal lagi.



Li-Ion ( Lithium Ion )
Ketimbang dua generasi sebelumnya, tipe ini tak lagi memiliki memory effect. Jadi Anda bisa mengisi ulangnya tanpa menunggu baterai habis. Baterai Li-Ion memiliki ” life cycle ” ( siklus hidup ) yang lebih pendek. Bahkan apabila dicas berlebihan baterai lithium ion akan menurunkan kemampuannya, ketimbang NiCD atau NiMH.

Li-Po ( Lithium Polymer )
Ini generasi paling baru baterai isi ulang. Selain ramah lingkungan, keunggulannya di atas baterai Li-Ion. Untuk perawatan baterai Lithium Polymer, tak jauh beda dengan Lithium Ion. Namun, Penanganannya harus ekstra hati – hati. Mengingat sifatnya yang ” liquid ” dengan tekanan yang cukup keras bisa menyebabkan bentuk baterai berubah.

Kelemahan Li-Po justru mengharuskan kita mengisi ulang baterai jangan sampai menunggu ponsel mati dengan sendirinya. Atau sebisa mungkin ketika ponsel memberikan peringatan baterai lemah. Jika tidak, ponsel akan susah untuk diaktifkan karena baterai belum pulih sepenuhnya.

Apakah Memory Effect itu?

Anda mungkin pernah atau bahkan sering mendengar istilah ‘memory effect’. Efek memori hanya terjadi pada baterai ponsel jenis NiCad dan NiMH. Gambaran singkatnya sebagai berikut: jika setiap saat Anda mengisi baterai hanya sebesar 60%, maka suatu saat baterai akan lupa bahwa masih ada ruang sebesar 40% yang belum terisi. Baterai akan menganggap 60% adalah 100% alias baterai terisi penuh. Rugi bukan? Namun jangan takut, efek memori tersebut (sekali lagi) hanya terjadi pada tipe baterai lama seperti NiCad dan NiMH.


Memperpanjang umur baterai
Hal yang paling simpel untuk memperpanjang umur baterai adalah dengan sedikit perawatan. Umur baterai rata-rata hingga 400 kali charge dan discharge, sebentar kan? Bagaimana cara mempanjang pemakaiannya?

Friday, October 15, 2010

Modem SMART Eror

Beberapa hari yang lalu aku dan temanku yang menggunakan HP dual-on K-Touch E329 dari SMART sempat mengalami masalah. Waktu digunakan sebagai modem dan klik DIAL UP, modem g bisa nyambung keinternet. Setelah Q pelajari ternyata masalahnya username dan password tidak cocok. Jlan keluarnya ya harus mengganti username dan passwordnya (U&P). Untuk mengganti U&P g bisa lewat menu profil yang ada diaplikasi modemnya.Gini langkahnya :
  • 1. Buka windows explorer pilih direktori C:\Program Files\TianYu_CDMA_Modem
  • 2. Di Folder TianYu_CDMA_Modem ada dua file. Buka file DialUpSetting.ini dengan notepad. Ganti U&P default dari CARD menjadi smart
  •   Kemudian klik Profil di menu aplikasi modem ketik 
    • Username : smart
    • Password : smart


Friday, August 6, 2010

Menjalankan Opera Mini di PC

Coming Soon....

Monday, July 19, 2010

Ubah Tema Mozilla FireFox-Mu

Meskipun Piala Dunia sudah berakhir, bukan berarti semaraknya langsung lenyap begitu saja. Ekspresikan kemeriahan Piala Dunia dengan menggunakan tema khusus negara peserta piala dunia. 

Sunday, July 18, 2010

Dapat Uang dari Wordpress



keterangan dari
situs nya :
"Sampai 1 Agustus, kita berada dalam tahap pre-launch. Saat ini Anda bisa mendapatkan uang dengan merujuk pengguna lain untuk bergabung Imcrew - Anda akan mendapatkan $ 2 untuk setiap referal yang aktif. Gunakan link referral Anda untuk melakukan hal ini. Setelah 1.st Agustus Anda akan mampu menghasilkan uang dengan Membaca dan Berbagi artikel apa yang kami akan memberikan kepada Anda, Anda akan dapat memperoleh hingga $ 1275/month dengan melakukan hal ini. Jadi Salin link Referral Anda dan memberikannya kepada setiap orang yang Anda tahu-karena Anda akan dapat mendapatkan $ 2 untuk setiap orang yang Anda lihat dan juga 20% dari Pendapatan mereka apa yang mereka dapatkan dari membaca dan berbagi artikel
 
Untuk gabung :

Saturday, July 3, 2010

Video Uruguay vs Ghana




lihat juga Belanda vs Brazil disini

Video Belanda vs Brazil

Yang semalem nggak sempet lihat Belanda vs Brazil download videonya disini..
  1. Babak I Belanda vs Brasil
  2. Babak II Belanda vs Brasil

Tuesday, June 8, 2010

Heboh Video Ariel-Luna Maya

Liat berita di TV sungguh memprihatinkan, salah satu artis favorit gua, LUNA MAYA katanya gituan ma Ariel. Kalau aku sih nggak percaya itu bener2 Luna....Kalau kalian gimana??Liat sendiri dan kasih komentar ya....liat disini

NB : Jangan Terkecoh Sama Judulnya...

Sunday, May 23, 2010

Mengunci Folder Nggak Perlu Pake Software

Buat kamu2 yang pengen ngunci folder tanpa perlu nginstall aplikasipun bisa. Ada command2 tertentu yang bisa digunakan. Kalo g mau ribet donlot commandnya disini

- Download -

Cara penggunaan :
  • Setelah berhasil donlot, ekstrak file locker.zip tersebut, maka akan muncul file locker.bat
  • Kemudian klik 2 kali pada locker.bat maka akan muncul folder dengan nama Locker pada direktori tempat kamu meng-ekstrak file locker.zip tadi.
  • Masukkan semua file penting yang ingin kamu lindungi pada folder locker tersebut.
  • Klik 2 kali lagi pada locker.bat kemudian Akan muncul pertanyaan "Serius nich mau kunci ?", ketik Y (ya) atau T (tidak) .....lihat gambar
  • Setelah itu folder Locker tadi sudah otomatis terkunci dan ter-hidden, dan orang lain pun tidak akan bisa membukanya
  • Selamat mencoba....semoga berhasil....

Daftar Juara Liga Champions

Berikut ini daftar juara Liga Champion :

1955–56 Real Madrid
1956–57 Real Madrid
1957–58 Real Madrid
1958–59 Real Madrid
1959–60 Real Madrid
1960–61 SL Benfica
1961–62 SL Benfica
1962–63 AC Milan
1963–64 FC Internazionale
1964–65 FC Internazionale
1965–66 Real Madrid
1966–67 Celtic FC
1967–68 Manchester United FC
1968–69 AC Milan
1969–70 Feyenoord
1970–71 AFC Ajax
1971–72 AFC Ajax
1972–73 AFC Ajax
1973–74 FC Bayern Munich
1974–75 FC Bayern Munich
1975–76 FC Bayern Munich
1976–77 Liverpool FC
1977–78 Liverpool FC
1978–79 Nottingham Forest FC
1979–80 Nottingham Forest FC
1980–81 Liverpool FC
1981–82 Aston Villa FC
1982–83 Hamburger SV
1983–84 Liverpool FC
1984–85 Juventus FC
1985–86 FC Steaua Bucureşti
1986–87 FC Porto
1987–88 PSV Eindhoven
1988–89 AC Milan
1989–90 AC Milan
1990–91 Red Star Belgrade
1991–92 FC Barcelona
1992–93 Olympique de Marseille
1993–94 AC Milan
1994–95 AFC Ajax
1995–96 Juventus FC
1996–97 Borussia Dortmund
1997–98 Real Madrid CF
1998–99 Manchester United FC
1999–2000 Real Madrid CF
2000–01 FC Bayern Munich
2001–02 Real Madrid CF
2002–03 AC Milan
2003–04 FC Porto
2004–05 Liverpool FC
2005–06 FC Barcelona
2006–07 AC Milan
2007–08 Manchester United
2008-09 Barcelona
2009-10 Inter Milan

Monday, May 10, 2010

Mempercepat Kinerja Windows 7


Apakah anda salah satu pengguna windows 7?Jika iya...maka bagi anda yang mempunya spesifikasi komputer yang pas-pasan dan ingin mempercepat kinerja dari windows 7, mungkin tips berikut ini akan berguna... 


Matikan animasi-animasi yang tidak begitu diperlukan, karena hal itu hanya akan membebani PC/laptop anda. Caranya :
  • Klik Start dan ketikkan  SystemPropertiesPerformance
  • Klik tab Visual Effects
  • Kosongkan tanda check pada kotak yang anda pikir tidak diperlukan 


Hapus Font Yang Tidak Diperlukan
Font, khususnya TrueType fonts menggunakan cukup banyak system resources. Untuk kinerja yang optimal, hapus sejumlah font di PC Anda yang tidak anda gunakan.
  • Buka Control Panel
  • Buka folder Fonts
  • Pindahkan font ke folder yang lain jika anda tidak ingin menghapusnya

Selamat Mencoba....

Tuesday, April 27, 2010

Software Partisi Harddisk Untuk Windows 7

Bagi para pengguna Windows 7 ada software alternatif yang bisa digunakan untuk mempartisi harddisk. Software ini juga mendukung Windows 7 64-bit. Fitur dari software ini antara lain :
  • Mendukung sistem operasi Windows 2000/XP/Vista/Windows7 (32 bit & 64 bit)
  • Mendukung RAID.
  • Menambah ukuran partisi untuk meningkatkan performa komputer.
  • Manajemen hardisk untuk mendapatkan performa komputer terbaik
  • Create , Delete dan Format partisi dengan langkah sederhana.
  • Disk Copy untuk proteksi atau transfer data.
  • Mendukung disk dan ukuran partisi lebih besar dari 2 TB.
  • Konversi format partisi dari FAT ke NTFS.
  • Partition Copy: Copy hardik ke hardisk lainnya.
  • Copy Disk Wizard: Copy seluruh konten hard disk ke hardisk lainnya, tanpa harus install ulang windows.
  • Disk Map – Tampilan visual tentang konfigurasi disk/partisi; menampilkan preview perubahan sebelum di jalankan.
  • Explore FAT/NTFS partition.
  • Hide/unhide partisi, set active partisi, Mengubah properti partisi
  • Menu untuk perbaikan Master Boot Record (MBR)
  • Partition Recovery
  • Wipe disk, menghapus data dengan lebih aman, sehingga sangat sulit atau hampir tidak mungkin di recovery
Download disini...!!

Tuesday, March 16, 2010

Spek Minimum Windows 7


Ini adalah spesifikasi minimum untuk Windows 7 :
  • 1GHz processor (32- or 64-bit)
  • 1GB of main memory
  • 16GB of available disk space
  • Support for DX9 graphics with 128MB of memory (for the Aero interface)
  • A DVD-R/W drive
Atau untuk mengetahui komputer kita sudah memenuhi spesifikasi atau belum bisa menggunakan software ini...(klik untuk download)

Saturday, March 6, 2010

Cari Tahu Bagaimana Tipe Kepribadianmu

           Buat kamu-kamu yang pengen tahu apa atau bagaimana tipe kepribadianmu disini tempatnya "ipersonic.com". Dari situs itu kita akan disuruh menjawab beberapa pertanyaan. Katanya sih uji kepribadian itu berlandaskan pada ilmu tipe kepribadian menurut psikiater bernama C.G. Jung. Jung (sapa ya...??). Mumpung gratis dan berbahasa Indonesia nggak ada salahnya mencoba. Klik disini....

Thursday, March 4, 2010

Tips Download Game Flash

Bagi kalian yang suka main game flash online, ni Q kasih cara downloadnya :

  1. Buka salah satu game yg ingin didownload dari situs game flash online misalnya dari http://www.onlinegamesflash.com
  2. Copy alamt (URL) game yang kamu pilih tersebut.
  3. Buka situs   http://www.file2hd.com
  4. Paste alamat (URL) game tadi ke kolom yang telah disediakan di halaman file2hd.com (lihat gambar), pilih  filter = Objects, kemudian Klik  Get Files.  


Wednesday, February 24, 2010

Cara Memutar Film dengan Subtitle-nya

 Cara memutar film dengan Subtitle-nya
  • Download file film dan subtitlenya (format/ekstensinya .srt), lalu masukkan ke dalam satu folder. Nama film dan subtitlenya harus sama. Misalkan filmnya berjudul Titanic.avi, maka subtitlenya = Titanic.srt.
  • Kemudian PLAY filmnya dengan Windows Media Player, GOM, atau MEDIA PLAYER CLASSIC. subtitle otomatis akan keluar.



Wednesday, February 17, 2010

Membuka 2 Akun Facebook Dalam Satu Browser

Ada satu cara supaya kita bisa membuka 2 akun facebook sekaligus dalam satu browser. Browser yang digunakan haruslah Mozilla Firefox, mengapa Mozilla???? Karena kita perlu add-on CookiePie. Download aja disini. Nah setelah kita unduh add-on itu kemudian insatall dan restart Firefox-mu. Untuk lebih jelasnya liat video dibawah ini...


Sunday, February 14, 2010

EVDO Smart Udah Masuk SRAGEN lho...

Beberapa hari lalu sempet kaget, kLo biasanya fesbukan pake modem SMART kok lelet lah hari itu kok cepet banget...Ternyata setelah Q liat sinyal di HaPe K-Touch E329-ku udah ada sinyal EVDO, padahal Q lagi dirumah (Sragen). Nah buat kalian warga Sragen cepetan beli modem EVDO-nya SMART, mumpung di Sragen belum banyak yang pakai. Kemarin donlot speednya >200 Kbps pake (IDM)...Mantaap

Tuesday, February 9, 2010

Dukung Pulau Komodo Menjadi 7 Keajaiban Dunia

 
Dukung Pulau Komodo menjadi tujuh keajaiban dunia dengan vote di www.new7wonders.com.....klik disini

Tuesday, January 26, 2010

Memperbaiki/Mereset HP Nokia (7610)

        Suatu waktu pernah nokia 7610ku error. Waktu mau menghidupkan cuma muncul logo NOKIA trus mati lagi. Kucoba berulang-ulang tetep muncul hal yang sam. Terus ya Q bawa kekonter hp, katanya softwarenya (mungkin). Kata pegawai konter kaLo software yang kena, biayanya sekitar 25ribu. Ya udah g jadi aja (kemahalan). Q browsing2 diInternet ketemu cara yang ampuh untuk mereset HP nokia. Berikut caranya
  1. Pastikan semua phonebook dan data penting lain yang disimpan di memori HP udah diBackUp
  2. Untuk lebih aman lepaskan juga MMC (memori card).
  3. Pastikan HP dalam keadaan OFF (MATI). Kemudian tekan tombol dial (tombol telepon), tombol 3, dan tombol bintang (*) secara bersama-sama ingat bersama-sama dan tahan (jangan dilepas).
  4. Kemudian minta temenmu untuk menghidupkan HP, dan ingat ketiga tombol tadi masih ditekan.
  5. Tunggu sampai muncul "Formating" baru lepaskan ketiga tombol tadi.
  6. Ketika Format telah selesai HP sudah seperti baru lagi
Selamat mencoba...


Catatan : cara ini mungkin juga bisa diAplikasikan untuk semua tipe HP Nokia




Thursday, January 14, 2010

Melihat Pengunjung Situs/Blog Kamu


Banyak sekali tools yang bisa dipakai untuk melihat jumlah pengunjung blog/website atau istilah kerennya "web counter". Salah satunya adalah indostats. Indostats adalah web counter dan analytics yang mudah digunakan dan sangat reliable. Sisipkan tracker disitusmu, dan kamu siap membaca lebih dari 40 statistik yang kami sediakan dihalaman report.Web Counter yang satu ini sudah berbahasa Indonesia jadi bagi kamu yang masih kikuk dengan English bisa sedikit terbantu. Dan satu lagi web counter yang satu ini adalah Free alias GRATIS.....
Bagi kamu yang pengen silahkan daftar aja disini

Friday, January 8, 2010

Membuka Folder yang Dikunci dengan Folder Access

Folder Access adalah salah satu tools yang bisa digunakan untuk mempoteksi folder tempat menyimpan file2 penting kita dari orang lain. Dengan aplikasi ini kita bisa memberi password untuk folder2 tertentu yang kita kehendaki.Yang jadi masalah ketika kita lupa dengan password yang kita buat untuk membuka Folder Access ini. Nah untuk mengatasi hal ini bisa kita gunakan software explorerXP. Aplikasi yang satu ni mampu membuka semua folder yang super hidden, ataupun yang udah diprotect sam folder access.

Download explorerXP disini.

Thursday, January 7, 2010

Memperbaiki FlashDisc yang Error


Ada beberapa cara untuk memperbaiki flsah disc yang error (file nggak kebaca), ni aku kasih cara2nya :


Cara 1
pertama coba dulu mungkin filenya jd super hidden.
caranya buka command prompt trus buka drive flshdisk (misal D: )
trus ketik attrib(spasi)-s(spasi)-h(spasi)/s(spasi)/d
trus coba explore flasdisknya di windows explorer.
kalo belon muncul coba pake software yang banyak beredar di internet
contoh RecoverMyFiles
ato HardDiskRecovery

Cara II
  1. bukalah chasing FD anda dengan hati2 jangan sampai melukai maindboard FD (PCB) nya
  2. reset dengan cara hubungkan kaki no 42 dan 43 selama 5 detik
  3. hubungkan kaki no 44 dan 43 selama 5 detik
  4. hubungkan kaki no 44 dan 45 selama 5 detik
  5. coba test apakah sudah berjalan dengan normal
  6. apabila sudah normal, segera backup data anda, karena hanya beberapa menit saja FD anda normal.
  7. apabila tidak berjalan dengan baik, berarti memori pada FD anda telah rusak.
  8. keterangan : memory FD berkaki 46 pada umum nya, kaki1 biasanya ada cekungan berbentuk titik
Jika kamu punya cara lain, sharing ke kita dengan isi kolom komentar dibawah.......

Tuesday, January 5, 2010

SMADAV Free ---> SMADAV Pro (hack version)
























Yang pengen Register SMADAV Free menjadi SMADAV Pro (hack version). Hubungi saya disini.






File Hilang dari FlashDisc........????

Flashdisk kena virus sih gampang solusinya tinggal scan aja pakai antivirus. Tapi yang jadi masalah kalau file penting kita juga ikut kehapus bersama virus tadi. Tapi coba deh cek dulu apa file kita itu bener2 kehapus atau nggak, soalnya kebanyakan virus hanya meng"hidden" aja file kita tadi. Caranya ngecek liat aja properties flashdisc kita, masih penuh atau nggak. Kalau properties-nya penuh padahal data kita tinggal sedikit, mungkin ada file yang ke-hidden. Nah ada cara mengatasinya....
  1. Masukkan atau colokkan flash disk pada usb pada computer kita, sebagaimana kita mengoperasikan flash disk seperti biasa.
  2. Explore computer kita, yaitu dengan mengklik kanan pada tool bar ‘start’(pojok kiri). Lalu sorot dan pilihlah explore sehingga muncul tampilan start menu.
  3. Pilih lokasi flash disk kita.
  4. Pada tampilan start menu terdapat 6 menu pokok yang sering disebut menu bar yaitu file, edit, view, faforites, tools dan help. Pilih menu pokok tools sehingga muncul beberapa beberapa menu lanjutan (menu pull down).
  5. Pilih folder option, sehingga akan muncul tampilan folder option yang memiliki beberapa menu bar.
  6. Pilih dengan mengklik kiri menu view.
  7. Cari tulisan “show hidden files and folders”  dan beri tanda pada bagian ini.
  8. Cari tulisan “hide protected operating system files (recommended)” pada kotak advanced setting.
  9. Hapuslan tanda centang (cek) di samping kiri pada “hide protected operating system files (recommended)” dengan mengklik kiri tanda centang tersebut.
  10. Akan muncul tampilan peringatan (warning) pilih “yes”.
  11. Kemudian “apply” pengaturan tersebut dan pilih “ok”.
  12. Sekarang coba anda lihat data dalam flash disk anda.

Monday, January 4, 2010

Google Desktop, Aplikasi yang Multifungsi

Google Desktop merupakan salah satu aplikasi search engine. Uniknya tidak hanya mencari file/web address saja teapi google desktop juga berfungsi untuk mencari file yang ada di komputer kita. Fungsinya memang sama seperti fitur "Search" pada Windows (bawaan), tetapi selain berfungsi sebagai search engine kita juga bisa menambahkan gadget2 seperti pada sidebar windows vista. Sehingga Interface windows XP kita jadi semakin variatif.


Download Google Desktop disini....